Friday, May 3, 2013

Fifty Shades of Grey Movie Casting, Anyone?

          Tunggu sebentar! Saya mohon, jangan hanya karena kali ini saya mengkhususkan diri menulis tentang novel dewasa (dan luar biasa mesum) yang luar biasa sukses ini, lantas Anda menuduh dan menganggap saya juga mesum. Saya tiba-tiba saja ingin membahas tentang versi film novel ini yang sedang dalam tahap penggodokan. Saya pribadi benci sama novelnya karena tidak memiliki inti cerita, tata tulis yang luar biasa buruk dan buruk buruk buruk. Tapi tetap saja versi filmnya sangat saya tunggu karena saya ingin tahu apakah material yang buruk bisa dijadikan sebuah film yang baik tapi tetap panas. Mungkin sudah setengah tahun terakhir, situs-situs film dipenuhi update info terbaru tentang adaptasi novel ini ke film. Otomatis hal yang paling seru dibicarakan adalah siapa yang akan berperan sebagai pasangan terpanas dalam literatur (Nope! Bukan kamu Liz Bennett dan Mr. Darcy), yaitu Christian Grey dan Anastasia Steele. Oke kita mulai dengan Christian Grey.

CHRISTIAN GREY
1. Ian Somerhalder
    
    Saya sendiri tidak terlalu banyak tentang pemain utama serial Vampire Diaries ini, tapi berhubung saya adalah pelanggan tetap acara infotainment Hollywood (yang sayangnya tidak saya lakukan 4 bulan terakhir), saya jadi tahu siapa dia, terutama hubungan asmaranya dengan Nina Dobrev yang hmmm itu. Jujur, ketika membaya Fifty Shades of Grey (yang luar biasa jelek), saya membayangkan sosok Grey ya seperti dia. Rambut legam, tatapan mata yang dalam (Nicholas Saputra dalam Ada Apa dengan Cinta? mungkin?), tinggi semampai dengan tubuh layaknya model runway. Everything that connects with wealthy and sharp-looking-guy kan ada tuh di gambaran Grey dan apa yang Somerhalder miliki secara fisik sangat membuat dia pas berperan sebagai Christian Grey. Pertanyaannya adalah dapatkan Somerhalder berkating dengan baik sebagai Grey yang rapuh, pemangsa dan gelap itu? Yah bukunya sendiri sih ga ngegambarin hal-hal tersebut dengan baik karena terlalu sibuk mendeskripsikan kegiatan seks. Karena Somerhalder belum pernah saya liat main di film bagus, jadi kualitas aktingnya patut dipertanyakan.

2. Michael Fassbender
     
     I knooooooow he's a quite too old for this role. Tapi Fassbender punya apa yang tidak dimiliki oleh Somerhalder, yaitu kemampuan akting!!!! Ah Fassbender apalagi yang mau didebat soal aktingnya, hah? Oke dia mungkin terlalu tua untuk menjadi Grey tapi perannya di film Shame harusnya bisa menjadi referensi bagus kalau Fassbender bisa menjadi seorang "tycoon" pecandu seks yang seksi, menyeramkan, rapuh sekaligus menyedihkan. Just give him Steele and he's gonne rip her vajayjay off. :) Tunggu, siapa bilang Fassbender tidak memiliki fisik yang ada di Grey? Matanya cukup dalam, senyum bisa serem dan he could be tough version of Grey. 

3. Henry Cavill  
    
     He's fresh from Man of Steele suit and he could fly Steele to cloud 9 easily. Cavill si pemeran baru Superman mungkin bisa menjadi kandidat selanjutnya. Secara fisik cukup sesuai dengan penggambaran si Grey. Rambut legam, mata yang dalam walaupun kurang faktor X, yaitu tidak bisa semenggoda Grey. Hal yang dimiliki oleh Somerhalder dan Fassbender tetapi tidak terlalu dimiliki oleh Cavill. Aktingnya belum terlalu banyak untuk dilihat (Man of Steel baru rilis 14 Juni mendatang). Ia bisa dilihat di film 300-ish, Immortals. Mungkinkah dia yang akan memerankan si Grey mengingat namanya sedang panas-panasnya. 

Honorable Mentions: Stephen Amell (Arrow), Armie Hammer, Chris Evans, Alex Pettyfer, Alexander Skarsgaard

Just Forget Them: Robert Pattinson (Horror!), Channing Tatum (Too Boyish)

Need to Remember: Siapapun yang berperan sebagai Grey nantinya, harus siap untuk ditelanjangi secara harafiah, "bergelantungan" dan total dalam kepolosan. 


ANASTASIA STEELE

Yang perlu diingat, gambaran E.L. James (pengarang Fifty Shades of Grey) tentang Ana Steele adalah "menarik". Kenapa? Karena Steele sendiri tidak mengakui dirinya cantik tetapi bagi Grey, ia menggairahkan maka saya asumsikan Steele adalah dalam kategori perempuan menarik.

1. Alexis Bledel
    
    Usianya mungkin boleh saja telah menginjak 31 tahun tapi penampilannya masih seperti di awal 20an. Jujur selama membaca Fifty Shades, saya cukup susah lepas dari membayangkan sosok Bledel. Sosoknya yang imut dan pemalu terlihat cocok dengan gambaran yang tidak percaya diri. fisik Bledel pun seperti mendukung karena ia bukan tergolong wanita cantik tapi menarik. Lagipula kalau ia terpilih berperan sebagai Steele, peran ini bisa menjadi jalan kembalinya Bledel untuk diperhitungkan kembali di Hollywood setelah ia tidak lagi "bertaji" selepas Gilmore Girls dan dwilogi Sisterhood of Travelling Pants serta dapat menjadi cara membuang image-nya sebagai anak baik-baik. Dan sepertinya hal yang menarik untuk melihat Bledel polos

2. Anna Kendrick
   
     Oke, sepertinya Kendrick tidak akan repot-repot untuk memikirkan apakah ia akan mengambil peran ini.  Saya yakin sepenuhnya kalaupun ia ditawarkan peran ini, ia akan menolaknya karena pada dasarnya sepertinya ia lebih menyukai film-film kecil dengan cerita yang menarik daripada film yang ditunggu banyak orang. Tapi jujur loh Kendrick terkadang ada dalam imajinasi saya ketika membaca novel ini. Ia tidak cantik bahkan juga tidak menarik tetapi ada sesuatu dalam dirinya yang membuat kita tertarik. Ia juga terlihat cerdas (perannya di Up in the Air mungkin). Apabila Kendrick memang mengambil peran ini, saya yakin ia akan meningkatkan standar gambaran seorang Anastasia Steele dari yang sudah ada di benak kita semua.

3. Dakota Fanning
    
    Dakota Fanning bagi saya kalah jauh cantiknya dengan adiknya, Elle Fanning bahkan bagi saya Dakota tidak cantik tapi memang dia menarik. Banyak peran telah ia perankan pasca kebesarannya sebagai aktris cilik tetapi belum ada satupun peran yang benar-benar menghapus image-nya sebagai aktris cilik atau belum ada peran dewawanya yang menggigit (Apa? Saga Twilight? Mati aja!). Maka peran Steele bisa menjadi jalan bagi dirinya untuk mengubah itu semua. Saya yakin kegemilangannya ketika cilik masih tersimpan pada dirinya ketika dewasa ini. Tapi jujur, agak serem sih harus liat dirinya tampil polos. 

Honorable Mentions: Shailene Woodley (Mary Jane yang baru di sekuel Amazing Spider-Man mendatang), Kristen Connolly

Just Forget Them: Kristen Stewart (HORROR BUNNY!), Emma Watson (Too Gorgeous)

Need to Remember: Tidak perlu operasi plastik untuk mendapatkan dada Pamela Anderson, perut Gwyneth Paltrow dan bokong JLo. Semakin "mentah" sepertinya semakin baik. :)

-----------------------------------------------------------------------------------------------------

Intinya, saya mengharapkan versi filmnya tetap panas tetapi bisa jaaaaaauh lebih baik daripada versi novelnya yang begitu sampah. Semoga filmnya bisa menjadi thriller gelap yang erotis tetapi masih memiliki estetika dan berkelas. Mungkin bisa menjadi Basic Instinct generasi baru?



No comments:

Post a Comment